FILM animasi Jumbo terus mencetak rekor baru. Setelah melewati angka 2 juta penonton dalam 11 hari, Jumbo sukses mencatatkan 3 juta penonton dalam waktu dua pekan tayang di bioskop sejak Lebaran pada akhir Maret lalu.
Jumbo yang diproduksi Visinema Pictures menghadirkan sederet aktor berkualitas sebagai pengisi acara, di antaranya Prince Poetiray, Quinn Salman, Yusuf Ozkan, Ariel 'Noah', Ratna Riantiarno, Ariyo Wahab, dan Bunga Citra Lestari.
Kesuksesan film Jumbo disambut bahagia oleh pendiri Visinema Pictures, Angga Dwimas Sasongko. Dalam unggahan story akun Instagram Visinema Pictures beberapa waktu lalu, Angga membagikan ungkapan perasaan bahagianya atas sambutan ....