HUMANIORA

Anies Janjikan Cuti Suami 40 Hari saat Istri Melahirkan

Jum, 19 Jan 2024

CALON presiden (capres) 01 Anies Baswedan mengaku akan mengubah aturan cuti bagi suami saat istri melahirkan. Suami bekerja akan mendapatkan cuti saat istri melahirkan selama 40 hari. "Terkait dengan suami, bapak-bapaknya, kami memiliki program bahwa yang harus mengurus anak kan bukan hanya ibu, ya, tapi bapak juga. Nah, cuti melahirkan untuk para suami itu biasanya hanya 2 hari, di berbagai tempat. Kami ingin mengubah itu 40 hari bagi suami," kata Anies dalam acara Desak Anies di Half Patiunus, Jakarta Selatan.

Hal itu disampaikan Anies saat mendapatkan pertanyaan seputar perempuan, khususnya dilema seorang perempuan bekerja yang meninggalkan anaknya. Namun, bila tidak bekerja, pemasukan tidak mencukupi.

Anies memaparkan, berdasarkan data riset, ada 1,7 juta dari 11 juta perempuan usia 20-24 tahun memilih berhenti bekerja dengan alasan menikah atau punya anak. Artinya, kata Anies, perempuan tidak bisa melanjutkan bekerja karena beban yang tidak sederhana. "Salah satunya adalah masalah pengasuhan anak karena mereka punya beban. Jadi apa yang kita ingin kerjakan melihat masalah ini, ini adalah problem yang harus diselesaikan, bukan dibiarkan. Sering kali kita menemukan masalah i....

Belum selesai membaca berita ini ? Selesaikan dengan berlangganan disini Berlangganan

Advertisement

Advertisement