KAWASAN Harmoni di Jakarta Pusat bersiap bertransformasi menjadi pusat integrasi transportasi atau transit oriented development (TOD) paling vital di Jakarta. Hal ini seiring dengan dimulainya pembangunan jalur masuk (entrance) Stasiun MRT Harmoni yang menjadi bagian dari proyek MRT Jakarta fase 2A (Bundaran HI–Kota).
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyatakan optimisme tinggi bahwa kawasan ini akan menjadi titik temu mobilitas masyarakat yang sangat padat pada akhir dekade ini. Kedekatannya dengan pusat kekuasaan dan perkantoran pemerintahan menjadi daya tarik utama.
“Kalau di 2029 TOD Harmoni ini sudah jadi, saya meyakini ini akan menjadi TOD yang sangat strategis dan ramai,” ujar Pramono saat melakukan groundbreaking pembangunan entrance Stasiun Harmoni di k....

