MENTERI Luar Negeri Sugiono mengatakan rencana penutupan Selat Hormuz yang akan dilakukan oleh pemerintah Iran berpotensi mengganggu pasokan minyak dunia yang melintasi wilayah tersebut. Indonesia tidak terlepas dari dampak jika penutupan jadi diterapkan.
“Penutupan Selat Hormuz apabila dilakukan oleh pemerintah Iran akan berpengaruh terhadap pasokan minyak kita di Indonesia karena impor minyak Pertamina juga melintasi Selat Hormuz. Sekitar 20,4%,” kata Sugiono saat rapat kerja dengan Komisi I DPR RI di kompleks parlemen, Jakarta, kemarin.
Menurut Sugiono, pemerintah Indonesia terus mengamati konflik di kawasan Timur Tengah. Ia berharap gencatan senjata dan perdamaian tersebut dapat berlangsung lebih lama. “Kita juga terus mencermati gencatan senjata dan perdamaian yang saat in....