IKON bela diri dunia Jet Li kembali ke layar lebar lewat proyek film terbaru, Blades of the Guardians. Kabar ini sangat dinantikan, terutama bagi pencinta genre wuxia yang rindu aksi sang legenda.
Film yang bakal tayang pada 17 Februari di Tiongkok ini menjadi jawaban atas spekulasi kondisi kesehatan sang aktor. Menilik trailer yang sudah dirilis, Jet Li masih tampil prima dengan kecepatan serta keanggunan gerakan yang menjadi ciri khasnya sejak era Once Upon a Time in China.
Film yang mengambil latar tahun 607 Masehi di masa Dinasti Sui ini disutradarai oleh Yuen Woo Ping, sosok di balik film-film besar seperi The Matrix dan Crouching Tiger, Hidden Dragon. Adanya kolaborasi duo legenda ini diprediksi bakal ....

