KELUARGA Besar FKPPI terus melaksanakan konsolidasi wawasan, organisasi, dan kaderisasi. "Tujuannya untuk lebih mengoptimalkan pengabdian kepada bangsa dan negara," ujar Ketua Umum KB FKPPI Pontjo Sutowo dalam peringatan HUT Ke-43 FKPPI, kemarin.
Ia menambahkan, konsolidasi dilaksanakan dengan tetap memperhatikan situasi dan tantangan kekinian di lingkungan sekitar. "Kader FKPPI diharapkan mampu merumuskan kembali perannya secara lebih adaptif untuk ikut menyelesaikan berbagai masalah bangsa."
Sejumlah kegiatan dilakukan dalam rangka HUT FKPPI, mulai tabur bunga di taman makam pahlawan, pencanangan program ketahanan pangan, hingga dialog kebangsaan. Ketua Panitia HUT FKPPI, Toro Sudarmadi, menyatakan peringatan dilakukan dengan sederhana. "Kesederhanaan bukan berarti kemunduran. Kesederhanaan merupakan simbol kedewasaan, kedewasaan dalam berpikir, bersikap, bertingkah laku, dan titi....