‘PEDULI lindungi’ menjadi dua kata yang sangat populer saat ini karena merepresentasikan keberhasilan yang sangat efektif dalam mengerem laju serangan covid-19. Pedulilindungi, website dan aplikasi pemerintah sangat bermanfaat dalam merespons perkembangan covid-19, termasuk melihat informasi vaksinasi covid-19, data swab terakhir, dan pendaftaran vaksinasi tiap-tiap individu.
Dua kata tersebut bermakna agar kita saling peduli dan melindungi diri, termasuk melakukan pelacakan orang yang terinfeksi di kerumunan. Harapannya, kita bisa waspada dan saling melindungi dari paparan covid-19 lebih lanjut.
Semestinya, substansi ‘peduli dan lindungi’ perlu dikembangkan tak hanya untuk penyakit covid-19. Pemerintah dan kita semua perlu memberi perhatian pada semua lini kesehatan terhadap penyakit akut dan kronis, termasuk penyakit ginjal kronis (PGK). Mengingat banyaknya yang harus diperhatikan oleh pemerintah dalam hal sektor yang memengaruhi kesehatan, maka ada baiknya kalau pemerintah bisa menengok pendekatan sektor prioritas yang direkomedasikan oleh komite multidisipl....