PELAKU bom Bali I Ali Imron meminta sosialisasi terkait dengan penanggulangan terorisme digencarkan sehingga Indonesia bisa aman dari ancaman tindak kejahatan tersebut. "Masalah sosialisasi terhadap terorisme itu ditingkatkan lagi, khususnya ke Indonesia," kata Ali Imron dalam webinar Peringatan 20 Tahun Bom Bali, kemarin.
Menurut dia, poin yang harus ditekankan dalam kegiatan sosialisasi ialah latar belakang teroris. Ia menilai masyarakat masih awam mengenai hal tersebut. "Masyarakat umum masih blank. Ketika masyarakat umum belum tahu tentang teroris yang sebenarnya, ini yang nanti penanggulangannya kurang maksimal," ucap Ali Imron.
Ali Imron juga meminta supaya pemuka agama tak menarasikan bahwa teroris tak mengerti Islam. Menurut dia, hal itu akan membuat teroris jengkel. "Al-Qaeda seperti kami atau IS, semua itu dengan dasar jihad. Karena dengan dasar jihad inilah, harus kita lawan dengan jihad juga, dengan akidah islamiyah. Jangan sampai kita mengomentari, apalagi dari MUI, misalkan semoga enggak terjadi lagi. Setelah pengeboman harus komentar 'Ah, pelaku ini enggak ngerti Islam'. Ketika dikomentari se....