Industri kopi di Indonesia semakin menggeliat beberapa tahun terakhir. Itu antara lain terlihat dari produksi dan konsumsi kopi Indonesia yang mengalami peningkatan serta menjamurnya kedai-kedai kopi.
Perkembangan tersebut mendatangkan hal positif dari segi perekonomian, umpamanya dalam hal suplai lapangan kerja. Di sisi lain, ada pula hal negatif yang mengikutinya. Seiring meningkatnya konsumsi kopi, limbah ampasnya pun memantik persoalan.
Ampas kopi yang dibuang begitu saja ke lingkungan dapat berdampak buruk. Saat terurai di area pembuangan sampah, misalnya, ia menghasilkan metana--gas rumah kaca yang kuat d....