BAND Rock papan atas Indonesia KOTAK kembali meluncurkan karya terbarunya yang berjudul Local Pride. Lagu ini memiliki tema yang beririsan dengan trending topic, yakni Citayam Fashion Week.
Tantri, vokalis KOTAK, menjelaskan makna di balik lagu yang sangat kental dengan nuansa heavy rock ini. ”Berkembangnya era Citayam Fashion Week membuat kami yakin local pride bisa jauh berkembang, Memaksimalkan kreatif dengan barang yang dimiliki tanpa harus terlihat ‘Sok Sultan’,” ujar Tantri dalam siaran pers tertulisnya.
“Kenapa KOTAK begitu sedikit keras tentang campaign ini karena ingin ngasih tahu ke khalayak ramai kalau fesyen itu bukan jebakan harga yang mahal saja. Namun, yang cocok denganmu, nyaman denganmu dan tampil percaya diri ialah fashion ....