TIFA

Perjalanan Eksplorasi para Seniman

Min, 06 Okt 2024

MOTIF arabesque dengan pola berulang terpampang indah dalam neon box berukuran 78 cm x 58 cm x 7 cm. Saat disambungkan ke aliran listrik, pancaran cahaya berwarna kuning hangat muncul dan memperindah tampilan motif arabesque yang dibuat dari paper cut (potongan kertas).

Itu ialah karya Mujahidin Nurrahman yang berjudul Ubiquity (2014). Karya itu menjadi salah satu yang terpampang dalam pameran Tentang Bentuk dan Narasi yang berlangsung di Neo Gallery, Jakarta. Bermacam karya seni milik 19 seniman terpampang dari 2 Oktober lalu hingga 20 Oktober mendatang.

Tidak jauh dari Ubiquity, tepatnya di bagian tengah ruang pameran, motif arabesque lain juga terpampang dengan indah. Kali ini bukan dengan medium neon box, melainkan industrial lamp cup yang diberi nama Straight Light (2017). Di sudut lain, motif arabesque yang lebih rumit dan ukuran yang lebih besar juga terpampang indah. Kali ini, motif itu ditaruh dalam sebuah bingkai bulat berdimensi 127cm. Karya berjudul Lace of Rifles itu diciptakan pada 2024. ....

Belum selesai membaca berita ini ? Selesaikan dengan berlangganan disini Berlangganan

Advertisement

Advertisement