DENGAN berangkat dari kesadaran bahwa tantangan terbesar dalam membuka akses kerja bagi penyandang tunanetra bukan terletak pada kemampuan, Yayasan Mitra Netra meluncurkan dua buku untuk memperkuat ekosistem kerja inklusif di Indonesia, khususnya bagi kelompok tunanetra.
Dua instrumen tersebut ialah Direktori Pekerjaan Tunanetra Indonesia dan Panduan Perekrutan Tenaga Kerja Tunanetra. Keduanya tidak sekadar menjadi bahan bacaan, tetapi dirancang sebagai alat praktis bagi dunia usaha, pemerintah, dan pemangku kepentingan lain untuk membangun sistem ketenagakerjaan yang lebih adil dan setara.
Direktori itu memuat informasi mengenai jenis pekerjaan yang telah dan sedang dijalani tunanetra di Indonesia, sekaligus pekerjaan....

