KEPALA Seksi Pencegahan Pengendalian Penyakit Menular dan Imunisasi Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta, Endang Sri Rahayu, menyampaikan sepanjang 2023 terdapat lebih dari 80 kasus baru penderita HIV/AIDS di Kota Yogyakarta. Upaya deteksi dini penderita HIV terus dilakukan untuk meningkatkan harapan hidup pasien dan mengurangi risiko penularan.
"Tes HIV sekarang ini baru diwajibkan bagi populasi berisiko seperti wanita pekerja seks, laki-laki seks laki-laki, waria, penasun atau injecting drug user, warga binaan LP, dan orang yang mendapat transfusi darah. Juga ibu hamil untuk dilakukan deteksi dini. Ketika ibunya reaktif, ya, langsung harus minum ARV supaya anaknya terhindar dari penularan," papar Endang.
Dia mengatakan semakin cepat dideteksi, harapan hidup sehat dan produktif bagi orang dengan HIV/AIDS atau ODHA bisa semakin tinggi. Obatnya juga sudah tersedia d....