SUDAH cukup lama sorgum didorong sebagai pengganti nasi dan gandum. Serealia dengan biji bulat kecil kecokelatan itu memang memiliki kandungan nutrisi yang cukup lengkap dan kaya zat besi.
Dalam rangkaian festival Merayakan Gastronomi Indonesia yang diselenggarakan Pusaka Rasa Nusantara berkolaborasi dengan Yayasan Keanekaragaman Hayati Indonesia (Kehati), diperkenalkan lebih jauh tentang sorgum dan dihidangkan brownies yang diolah dengan bahan dasar tepung sorgum.
“Selama ini kita mungkin mengenal jenis-jenis serealia itu hanya gandum, jagung, dan padi. Sebetulnya serealia itu beragam jenis ada yang namanya sorgum hingga jelai maupun jawawut, dan serealia ini bisa menjadi alternatif lain sebagai pengganti gandum,” ujar Program Manager Agroekosistem Kehati, Puji Sumedi Hanggarawati, dalam acara yang berlangsung pada....