SEBANYAK 66 unit pembangkit listrik tenaga surya (PLTS) dipasang PT Kereta Api Indonesia (persero) di berbagai titik operasional perusahaan di Jawa dan Sumatra demi mendukung transportasi hijau yang ramah lingkungan.
"Instalasi PLTS ini merupakan bentuk nyata kontribusi KAI dalam mendukung program pemerintah menuju transisi energi bersih dan terbarukan," kata Vice President Public Relations PT KAI Anne Purba di Jakarta, Rabu (23/4).
Dia menyebutkan puluhan PLTS tersebut dipasang hingga akhir 2024 di berbagai titik operasional perusahaan mulai dari stasiun, balai yasa, griya karya, hingga perkantoran. Total kapasitas energi yang dihasilkan mencapai 3.428,50 kilowatt-peak (kWp), yang secara signifikan mengurangi ket....