FAKTA melemahnya perekonomian Indonesia merupakan realitas yang harus kita hadapi. Bahkan, rendahnya pertumbuhan ekonomi saat ini dinyatakan Bank Indonesia terburuk dalam lima dekade terakhir. Banyak justifikasi yang bisa digunakan, khususnya dinamika geopolitik yang meningkat dalam empat tahun terakhir atau deindustriliasi dini yang melanda kita sejak dua dekade terakhir.
Jika dibandingkan dengan negara jiran, misalnya Singapura, Thailand, atau Malaysia, tentu kondisi Indonesia jauh lebih baik. Filipina sedikit lebih baik dari kita. Yang mengejutkan tentunya kinerja ekonomi Vietnam, mencapai 7,52% pada semester I tahun ini. Tahun ini mereka menargetkan tumbuh 8%, memaksimalkan ekspor dari produsen negara lain yang terdampak perdagangan Amerika Serikat.
Untuk membangkitkan pertumbuhan ekonomi, tentu foreign direct investment (FDI) menjadi salah satu backbone-nya. Dapatlah dimengerti bilamana Presiden Prabowo Subianto aktif melakukan lawatan luar negeri untuk kerja sama bilateral dan multilateral. Salah satu tujuan utamanya tentu meningkatkan FDI....