INVESTASI pada sektor yang memperhatikan aspek enviromental, social, and governance (ESG) masih menimbulkan perdebatan di kalangan investor.
Sebagian investor masih beranggapan penerapan konsep ESG oleh perusahaan masih banyak yang bersifat pencitraan. Sebagian lagi mempertanyakan keuntungan total yang diterima apabila mereka berinvestasi pada sektor berkelanjutan ini.
Managing Director for ASEAN & Middle East, Global Markets HSBC Nick R Wheeler dalam acara side event G-20 mengatakan HSBC pada pertengahan tahun lalu mewawancarai 1.000 investor tentang apa yang menjadi perhatian mereka untuk meningkatkan ESG. Sebanyak 64% dari investor Amerika justru mengatakan sangat mengkhawatirkan ESG yang ditampilkan pada perusahaan hanya berupa citra (greenwashing) dan menganggap hal itu sebagai masalah serius. Hasil ini berbeda jika dibandingkan dengan investor Eropa yang....