EDITORIAL

Memperkuat Ketahanan Keluarga

Sab, 29 Jun 2024

HARUS diakui, dalam kehidupan bermasyarakat dan bernegara, peran keluarga amatlah krusial. Keluarga menjadi pintu gerbang pertama sebelum anggotanya menjalani kehidupan keseharian dengan segudang permasalahan. Seorang anak tentu tidak akan melakukan perundungan di sekolah jika orangtuanya mengajarkan untuk menghormati dan menghargai orang lain. Begitu pula adab dan sopan santun di jalan raya.

Oleh karena itu, peringatan Hari Keluarga Nasional yang jatuh pada hari ini harus dijadikan momentum untuk kembali mengingatkan tentang pentingnya peran tersebut. Apalagi, berbagai permasalahan, baik di bidang sosial maupun ekonomi, tengah menghantui negeri ini. Dari mulai kekerasan rumah tangga, maraknya peredaran narkoba, judi dan pinjaman online, hingga perundungan. Boleh dibilang, semua permasalahan itu kini sudah semakin akut.

Keluarga, sebagai salah satu wadah edukasi di rumah, tentu bisa berperan untuk mengantisipasi dan mengatasi permasalahan tersebut. Ketahanan keluarga bisa menjadi benteng untuk menangkal berbagai dampak buruk dari hal tersebut. Para orangtua harus semakin aktif menanamkan nilai-nilai edukasi kepada anak-anak mereka tentang bahayanya kecanduan judi atau pinjaman <....

Belum selesai membaca berita ini ? Selesaikan dengan berlangganan disini Berlangganan

Advertisement

Advertisement