SELEPAS berhenti bekerja akibat jarak tempuh yang jauh, Chevie Mawarti Setianingrum ingin tetap produktif meski hanya di rumah. Pilihannya kemudian jatuh pada kerajinan tangan karena semenjak kecil sudah terbiasa dengan usaha jahit yang dimiliki ibunya.
Setelah mendapat izin suami, Chevie kemudian belajar kerajinan tangan di fesyen anak dari teman SMA-nya. Sempat mulai berbisnis, tapi ia merasa tidak puas karena bergantung pada momen tertentu saja, seperti Idul Fitri.
Sembari tetap menjalankan usaha yang dinamakan Arnetta Craft, ibu empat anak itu kemudian banyak menimba ilmu soal kerajinan daur ulang dari video-video Youtube. Hingga pada 2019, ia menemukan sabun yang terbuat dari minyak jelantah. Sangat tertar....