PARAMOUNT Land sebagai salah satu pengembang utama Kota Gading Serpong mencatat, hingga saat ini Gading Serpong telah memiliki 120 ribu penghuni, lebih dari 40 klaster terhuni, area komersial dengan okupansi bisnis yang tinggi dengan peningkatan ruko aktif hingga 40,91% (September 2023), serta jalan bulevar yang dilewati 6.500 kendaraan per jamnya. Value kota yang makin dirasakan masyarakat penghuni maupun komuter kian menaikkan demand akan produk komersial maupun residensial untuk berbagai segmen, termasuk segmen menengah ke atas.
Dalam memenuhi diversifikasi produk dan kebutuhan masyarakat dalam segmen eksklusif ini, Paramount Land menghadirkan residensial premium Matera Residences pada akhir 2022, yang mendapatkan respons positif dari konsumen dan hingga pertengahan Maret 2024 telah terjual lebih dari 80%. Melihat permintaan yang tinggi ini, Paramount Land menghadirkan New Matera dengan peningkatan terutama pada layout ruangan serta fitur-fitur lengkap yang menjadi daya tarik utama hunian ini.
M Nawawi, Presiden Direktur Paramount Land, mengatakan Matera Residences hadir untuk konsumen kelas atas yang mendambakan hunian premium yang dikelilingi fasilitas lengkap dan vibrant, serta mengutamakan akses cep....