Perang tarif antara Amerika Serikat (AS) dan Tiongkok terus berlanjut. Pemerintah Indonesia pun menyiapkan tiga pendekatan strategis sebagai respons.
Wakil Menteri Perdagangan Dyah Roro Esti Widya Putri dalam Forum Diskusi Denpasar 12 yang berlangsung secara daring, kemarin, mengungkapkan ketiga pendekatan itu ialah diplomasi aktif, solidaritas regional, dan diversifikasi pasar.
Selain itu, lanjutnya, Indonesia mendorong dialog terbuka dengan pemerintahan federal, negara bagian, serta pelaku industri AS yang bergantung pada ran....