HUMANIORA

Selamatkan Laut dari Sampah Plastik

Kam, 06 Jul 2023

Permasalahan sampah plastik yang mencemari lautan sampai saat ini masih sulit teratasi. Keberadaan sampah plastik di laut dapat mengancam ekosistem laut. Tidak hanya berdampak pada keselamatan dan kesehatan hewan laut, tetapi juga kesehatan dan ekonomi bagi manusia.

Indonesia masuk lima besar dalam daftar negara dengan polusi sampah plastik di laut terbesar di dunia. Indonesia menyumbang sampah plastik di laut sebanyak 1,29 juta ton/tahun. Hal ini juga disebabkan beberapa hambatan, seperti komunitas daur ulang plastik yang masih bersifat informal, kurangnya penanganan sampah plastik, dan kurangnya implementasi kebijakan.

Permasalahan ini tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah atau institusi terkait, tetapi juga masyarakat perlu berperan aktif dan berkontribusi, misalnya, dengan berperilaku bijak dalam menggunakan produk berbahan dasar plastik dan menghindari penggunaan barang yang berpotensi menjadi sampah plastik.

Upaya pengelolaan sampah menjadi produk yang bermanfaat juga penting ditingkatkan dengan di....

Belum selesai membaca berita ini ? Selesaikan dengan berlangganan disini Berlangganan

Advertisement

Advertisement