NUSANTARA

Tikus Mati di Lumbung Padi

Rab, 26 Jan 2022

SEJARAH penambangan batu bara mencatat Ombilin di Sawahlunto, Sumatra Barat, sebagai lokasi tambang pertama di Tanah Air. Penambangan sudah dimulai sejak 1883.

Selain Sumatra Barat, Sumatra Selatan juga menyimpan sejarah penambangan awal di Indonesia. Di Tambang Air Laya, Tanjung Enim, Kabupaten Muara Enim, penggalian batu bara sudah dimulai pada 1895.

Eksploitasi dan produksi batu bara yang dimulai pemerintah kolonial Belanda itu terus berlanjut di era pemerintah Indonesia. Sudah lebih dari 100 tahun, batu bara dikuras dari Bumi Sriwijaya.

Habis? Tidak juga. Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral Sumatra Selatan mencatat potensi sumber daya batu bara di provinsi ini masih mencapai sekitar 22 miliar ton.

Tahun lalu, produksinya mencapai 47.113.530 ton. Catatan di atas kertas memperlihatkan, dari total produksi itu, sekitar 19,3 juta ton diekspor. Sisanya ekitar 23 juta ton untuk kebutuhan dalam negeri.

Karena itu, ketika sejumlah pembangkit listrik tenaga uap di Tanah Air mengalami krisis karena pasokan batu bara, Herman Deru meradang. “Itu ibarat tikus mati di lumbung padi,” katanya.

Gubernur Sumatra Selatan itu berjanji akan mendukung kelancaran pasokan batu bara untuk pembangkit listrik dalam negeri.

“Saya akan awasi operasi tambang batu bara di Sumatra Selatan. Pemerintah provinsi akan meminta komitmen pengusaha batu bara di Sumsel mengutamakan pemenuhan kebutuhan dalam negeri sebelum mengekspornya,” tegas di....

Belum selesai membaca berita ini ? Selesaikan dengan berlangganan disini Berlangganan

Advertisement

Advertisement