LULUSAN sekolah menengah kejuruan (SMK) menyumbang angka pengangguran terbanyak, yakni 9,60%, pada 2023. Tentu hal itu bertolak belakang dengan tujuan dari SMK, yaitu menghasilkan tenaga kerja terampil yang siap untuk ditempatkan di dunia kerja.
Menurut Wakil Dekan Perencanaan, Kerja Sama, Bisnis, dan Informasi Sekolah Vokasi, Universitas Sebelas Maret Surakarta Herman Saputro, tingginya angka pengangguran dari lulusan vokasi berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) per Februari 2023 itu disebabkan adanya gap yang lebar antara pendidikan vokasi dan kebutuhan tenaga kerja industri.
Mayoritas kurikulum pendidikan SMK saat ini masih belum dapat mengejar kecepatan industri. Ditambah lagi banyak sekolah, termasuk para....